Berwisata dengan Odyssey Submarine Bali

Odyssey-Submarine-BaliDi tahun 2015 ini tren wisata menunjukkan sebagai tren wisata keluarga. Jadi tempat-tempat wisata untuk keluarga begitu diminati. Dan jika anda mencari tempat wisata keluarga di Bali, kami merekomendasikan Odyssey Submarine Bali. Di sini anak-anak anda akan diajak berpetualang ke dalam laut dengan menggunakan kapal selam. Tentunya wisata ini akan memberikan pengalaman yang berbeda bagi anak-anak anda. Jadi ketika liburan di Bali, anda dan keluarga tidak hanya bisa menghabiskan waktu di pantai, gunung, atau air terjun, tapi juga bisa menjelajah alam bawah laut Bali yang juga memiliki keindahan yang luar biasa.

Odyssey-Submarine-di-Labuhan-AmukOdyssey Submarine Bali berada di Labuhan Amuk, Desa Antiga, Kabupaten Karangasem Bali. Dari kota Denpasar anda harus menempuh jarak sejauh 75 km atau satu setengah jam jika anda dari Bandara Ngurah Rai. Odyssey Submarine Bali merupakan satu-satunya penyedia jasa wisata kapal selam di Bali. Dengan menggunakan kapal selam canggih berkapasitas 36 orang, anda dan keluarga akan diajak menjelajah kedalaman laut Bali Timur yang indah. Seluruh keluarga anda bisa menikmati rekreasi air ini, mulai dari orang tua, dewasa, remaja, anak-anak, bahkan bayi sekalipun.

nikah-odysseyOdyssey Submarine hanya ada dua di dunia, yakni di Bali dan perairan Maui Hawai, Amerika Serikat. Kapal selam canggih buatan International Submarine Engineering Ltd. Of Vancouver, Kanada ini memiliki bobot 72,6 ton dan dibuat dengan standar yang sangat ketat. Kapal selam ini juga menggunakan tenaga baterai yang ramah lingkungan hingga benar-benar aman tidak hanya bagi penumpang tapi juga lingkungan. Selama 45 menit anda akan diajak menjelajahi bawah laut Bali Timur hingga kedalaman 35 meter tanpa harus bersusah payah menyelam sendiri. Dengan kedalaman tersebut, hanya penyelam profesional yang bisa menjangkaunya dengan didukung peralatan berstandar internasional. Anda bisa menyaksikan berbagai keragaman biota laut, mulai dari terumbu karang, aneka tumbuhan laut, dan banyak ikan-ikan cantik yang terlihat secara jelas. Anda juga bisa melakukan foto pre wedding di dalam kapal ini.

Submarine-odysseyKondisi di dalam kapal juga begitu nyaman dengan tempat duduk yang berada di sisi kanan dan kiri. Kursi pilot dan co-pilot berada di depan. Kapal dengan dimensi panjang 17 meter, lebar 4 meter serta tinggi 5,5 meter ini memiliki kemampuan hingga 3.500 kg dan ruangan full AC. Suasana di dalam kapal juga begitu tenang sehingga anak-anak anda tidak perlu takut dengan kegelapan. Sebelum memasuki kapal anda dan keluarga akan ditimbang demi keamanan. Selain itu anda juga tidak bisa merokok, makan, atau minum di dalam kapal. Dan sebaiknya anda tuntaskan hajat anda sebelum menaiki kapal karena di dalam kapal tidak tersedia toilet.

odysseyUntuk menikmati semua fasilitas di Odyssey Submarine Bali harga yang ditawarkan terbilang cukup murah dibandingkan harga paket snorkeling atau diving. Bagi dewasa usia 12-70 tahun hanya dikenai Rp 550.000 dan anak-anak usia 5-12 tahun Rp 380.000. Sedangkan untuk dibawah lima tahun hanya membayar Rp 110.000. Tersedia juga paket keluarga yang terdiri dari 2 orang dewasa dan 2 anak seharga Rp 1.680.000. Semua harga tersebut sudah termasuk fasilitas transportasi antar jemput dengan kendaraan berAC (penjemputan hanya berlaku di daerah Kuta, Jimbaran, Nusa Dua, Sanur, Denpasar, dan Ubud), welcome drink, 1X makan siang (menunya halal kok, jadi anda yang muslim tidak perlu khawatir), asuransi, paket Odyssey 45 menit, sertifikat menyelam, dan loker. Dan karena rekreasi air ini begitu eksklusif, anda sebaiknya melakukan reservasi satu minggu sebelumnya di [email protected]. Atau langsung ke kantornya, PT Bali RC Berjaya, di  Jl.By Pass Ngurah Rai no. 24, Jimbaran.

Untuk akomodasi, anda bisa mempercayakan ke hotel murah di Bali, seperti:

Refrensi:

  • http://odysseysubmarine.com/harga-paket/
  • http://www.water-sport-bali.com/odyssey-submarine-bali/

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *